RW 06 Karang Jalak Indah Melestarikan Budaya Gotong Royong

RW 06 Karang Jalak Indah Melestarikan Budaya Gotong Royong

CIREBON - Dalam rangka menjaga kebersihan lingkungan, khususnya Tempat Pemakaman Umum (TPU), warga RW 06 Karang Jalak Indah melaksanakan kerja bakti masal.

Kegiatan ini diikuti oleh pengurus RT, Pengurus RW, Kader dan para ahli waris makam Ki Tanjung.

Kerja bakti dimulai pukul 07.30 hingga 10.00 difokuskan di TPU Ki Tanjung, mengingat rumput dan ilalang yang sudah tumbuh lebat di lokasi tersebut.

Dengan tetap menerapkan protokol kesehatan, pengurus RW Karang Jalak Indah dan warga berharap budaya gotong royong yang sudah mulai pudar khususnya di wilayah perkotaan, akan tumbuh kembali di masa-masa yang sulit ini.

Kemudian menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan, khususnya area TPU. Menghilangkan kesan angker bagi peziarah dan warga yang melintas.

Menumbuhkan rasa kepedulian terhadap kebersihan dan keindahan lingkungan. Kegiatan kerja bakti dilaksanakan, Minggu (14/6/2021).

Antusias masyarakat sangat tinggi hal ini terbukti oleh puluhan warga. Mereka menyebar di area TPU yang luas, sehingga tidak menimbulkan kerumunan dan tetap bisa menjaga jarak.

\"Semoga tradisi semacam ini tetap bisa kita lestarikan,\" demikian disampaikan pengurus RW melalui rilis tertulis. (rls)

Baca juga:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Sumber: